BUNGO,BUNGOINDEPENDENT.ID – Dalam rangka memeriahkan hari raya idul fitri 1 syawal 1444 H, Rabu (26/04) warga RT 04 Kampung Suko Menanti Dusun Tanjung Belit Kecamatan Jujuhan menggelar berbagai perlombaan yang menarik, diantaranya lomba menangkap hewan bebek dengan peserta wanita tiga orang di tempat ukuran 2 x 2 di pagar dengan waring.
Selain lomba tersebut ada juga lomba tarik tambang serta lomba pacu membawa kelereng serta lomba pacu karung dan lomba panjat batang pinang.
Ketua RT 04 Kampung Suko Menanti Tanjung Belit Edi Sopian mengatakan dalam rangka memeriahkan hari raya idul Fitri 1444 H, tepatnya dilebaran yang ke 5 ini,”kami warga RT 04 mengadakan berbagai perlombaan, dengan adanya perlombaan warga bisa menikmati liburan di Dusun dan tidak keluar, selain hemat pengeluaran juga bisa meramaikan Dusun.” Ungkapnya.
“Kami sudah mempersiapkan berbagai hadiah bagi pemenang lomba, semoga masyarakat kami warga RT 04 terhibur,” lanjutnya.
Selain di RT 04 di RT lain di Tanjung Belit dari RT 1 sampai RT 5 juga mengadakan kegiatan perlombaan dalam rangka memeriahkan hari raya idul fitri 1444 H seperti kegiatan lomba cabang olahraga dan keagamaan yang di selenggarakan oleh panitia hari besar islam (PHBI) Tanjung Belit. Selain itu juga telah melakukan doa ziarah kubur dan halal bi halal yang di lakukan di halaman masjid nurul yaqin Tanjung Belit. (azh)
Meriahkan Hari Raya Idul Fitri, Warga RT 04 Tanjung Belit Gelar Lomba Nangkap Bebek Dengan Mata Ditutup
